NEWS
DETAILS
Rabu, 09 Jun 2021 00:14 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 09 Juni 2021 - Sukses sudah Kopdar Gabungan (Kopdargab) Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Sumatra Barat (Sumbar) yang di gelar pada Minggu (06/06) di lokasi Harau Akar Berayun di Kabupaten Paliko (Payakumbuh 50 kota).

Kopdargab yang di gelar ini ramai di hadiri para bikers yang berasal dari keenam Chapter yang tergabung di komunitas HPCI yang terdapat di wilayah Sumatra Barat (Sumbar).

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

Masing - masing ke enam nama komunitas tersebut berasal dari HPCI Batusangkar Chapter, Bukit Tinggi,  Solok, Padang, Padang Pariaman dan Paliko selain itu juga ada beberapa bikers yang ikut hadir meramaikan acara tersebut salah satunya dari komunitas HPCI yang berasal dari Jambi dan Pekanbaru.

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

Kegiatan kopdargab ini sengaja dilakukan dalam rangka menguatkan silaturahmi sesama komunitas khususnya para Chapter HPCI yang ada di wilayah Sumatra Barat, selain menguatkan silaturahmi momen kopdargab ini juga sekaligus ajang temu kangen selama di masa pandemi dengan menggunakan protokol kesehatan agar kegiatan pun berjalan dengan lancar aman sampai waktu yang di tentukan.

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

Dalam kopdargab HPCI Sumbar yang di gelar di Harau Akar Berayun yang ada di Kabupaten Paliko ini selain di hadiri para bikers dari berbagai Chapter juga di hadiri oleh Om Datuak Imanto selaku ketua Paliko Chapter, Om Anaz selaku pembina HPCI Nasional, Abah selaku penasehat Sumbar dari Solok Chapter dan Bapak Erwin Yunas selaku Wakil Walikota Payakumbuh sekaligus Penasehat HPCI Paliko Chapter.

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

Dalam sambutannya di acara kopdargab HPCI Sumbar Bapak Erwin Yunaz sempat menyampaikan sesuatu dan harapan serta keinginan di acara kopdargab HPCI Sumbar yang sedang berlangsung di Paliko.

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

"Saya sangat bangga dengan   Komunitas HPCI Sumbar saya kira di HPCI ini hanya diisi oleh member atau anggota yang masih terbilang muda-muda saja dan ternyata ada juga yang sudah lanjut usia dan saya sangat mendukung HPCI ini apalagi yang datangnya dari Chapter Paliko,

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

Buat saya HPCI nih bukan hanya sekedar klub ataupun komunitas motor yang cuma untuk kumpul-kumpul aja namun juga bisa menginspirasi banyak orang diluar agar selalu tetap kompak dan perkuat silaturahmi dan saya juga berharap suatu saat akan mengadakan kopdargab seindonesia di chapter paliko." Ujar "Bapak Erwin Yunas."

(Foto : HPCI Paliko Chapter)

Acara Kopdargab sangat begitu meriah dan sukses hal ini terlihat dari beragam kegiatan dari susunan acara di Kopdargab HPCI Sumbar berjalan dengan lancar dari mulai sambutan pemberian pelakat, Game Interaktif, Photo Boot seperti Doorprize dan terakhir kegiatan ditutup dengan FOBER dan Rolling City.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK