NEWS
DETAILS
Senin, 20 Aug 2018 08:48 - Paguyuban Honda Banten

 


Serang – 17 Agustus 1945 Hari kemerdekaan yang menjadi salah satu yang paling di tunggu tunggu moment suatu kebanggaan kepada para pahlawan yang sudah merebut Indonesia di tangan penjajah dan menjadi Negara Kesatuan Republik Indonesia ini memang menjadi moment yang berharga untuk memperingati hari ulang tahun Indonesia yang ke 73


Naah, para bikers dari Paguyuban Honda Banten kali ini punya cara yang beda untuk memperingati ulang tahun kemerdekaan Indonesia dengan cara yang berbeda “Convoy Kemerdekaan” menjadi tematik di seluruh Indonesia khusus para Honda Community di seluruh Indonesia dengan dengan serempak di adakan di seluruh Indonesia, Paguyuban Honda Banten melaksanakan acara ini pada Tanggal 17 Agustus 2018 bertempat di Main Dealer PT. Mitra Sendang Kemakmuran
Acara dimulai pada pukul 09.00wib berkumpul di lapangan safety riding, para bikers langsung bersiap melakukan upacara bendera setelah itu para bikers di lanjut dengan melakukan Touring dari Main Dealer dan mengelilingi tempat bersejarah dan juga jalan protocol kota Serang, dengan tujuan dapat meramaikan hari kemerdekaan NKRI


Pampam Selaku PIC Honda Community menuturkan  “Ini menjadi agenda setiap tahun kita dengan nama “Convoy Kemerdekaan” yang di jalankan oleh para Honda Community di seluruh Indonesia  akan begitu lebih baik dan acara ini selain Upacara Bendera, Convoy Kemerdekaan dan juga mendatangi tempat tempat bersejarah dan juga sebagai penghormatan dengan datang ke makam pahlawan”


Acara di lanjutkan dengan perlombaan 17n seperti, Lomba makan kerupuk, Balap karung, Lomba Kelereng dan juga lomba kekompakan yang di mana ini tujuannya agar dapat menjalin hubungan silahturahmi para bikers Paguyuban Honda Community yang kuat, acara yang di hadiri sampai dengan 100orang ini sangat di tunggu tunggu


“ Ini acara Agenda rutin yang di laksanakan oleh para komunitas dari seluruh indonesia yang tergabung dalam Paguyuban Honda Banten, bisa data berkumpul bersama teman teman dari Paguyuban Honda Banten, Upacara bendera dan mengikuti Perlombaan yang lain menjadi sangat senang" Ucap Yovie dari HCC Banten

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK