NEWS
DETAILS
Jumat, 18 Aug 2023 09:45 - Honda Community Jawa Timur

Hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia  ( HUT RI) ke 78 pada 17 Agustus 2023 diperingati Komunitas Honda NTT dengan meriah dan berkesan. Tepat pada tanggal 17 Agustus 2023 perayaan digelar.

Hampir seratus bikers anggota klub dan komunitas yang tergabung dalam Komunitas Honda NTT ikut serta pada acara bertitel Konvoi Merdeka Komunitas Honda NTT ini. Bikers yang turut serta pada acara ini dari klub :

1. CRK (CBR Riders Kupang)

2. AHM (All Honda Matic)

3. COMMET

4. COF (CRF Owner Flobamorata)

5. HSFCI

6. CSK

7. Sanvalum

Acara yang berkaitan dengan bikers dan kas peringatan tujuhbelasan dilaksanakan Komunitas Honda NTT.

Diawali dengan para bikers Komunitas Honda NTT upacara penghormatan pada para pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Darma Loka Kupang. Upacara ini sebagai bentuk penghormatan dan terima kasih pada para pahlawan yang telah berjuang untuk merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Lanjut dengan tabur bunga. Para bikers Komunitas Honda NTT tabur bunga di makam para pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Darma Loka di Kupang.

Para bikers Honda members Komunitas Honda NTT ini melakukan riding kemerdekaan. Dengan menggunakan motor Honda kesayangan city riding keliling kota Kupang.

Riding kali beda dari yang biasa dilakukan. Pada Konvoi Merdeka Komunitas Honda NTT ini di motor peserta konvoi dipasang bendera merah putih. Suasana perayaan HUT RI ke 78 begitu kuat.

Dalam setiap acara komunitas Honda bakti sosial atau Honda Community Social Responsibility (HCSR) selalu dilaksanakan. Demikian juga pada Konvoi Merdeka Komunitas Honda NTT ini HCSR berupa pemberian sembako ke anak-anak penjual koran dibagikan.

City riding finish di Pantai Lasiana Kota Kupang. Tiba saatnya lomba dan games nuansa tujuhbelasan. Peserta Konvoi Merdeka begitu antusias mengikuti setiap lomba yang diadakan hingga acara meriah dan penuh rasa persaudaraan.

“Kegiatan ini sebagai bagian Komunitas Honda NTT ikut memperingati HUT RI ke 78. Menggelorakan semangat kepahlawanan pada para bikers Honda dan berbagi dengan Masyarakat melalui HCSR,” kata Valeri Himu dari Community Development MPM Honda NTT.

Merdeka.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK