NEWS
DETAILS
Selasa, 23 Jan 2018 14:24 - Honda Community

Anggota Komunitas Honda PCX yang tergabung dalam Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Jadetabek Chapter mengikuti acara Honda PCX 150 Vacation yang diadakan oleh PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta dan Tangerang.

Puluhan bikers komunitas sepeda motor premium tersebut memulai perjalanan touring dari depan dealer Wing Tunas Dwipa Matra, Jl Saharjo Tebet Jakarta Selatan pada (20/1) Sabtu pagi.

Acara yang digelar selama dua hari tersebut dari tanggal 20 hingga 21 Januari 2018 ini juga sebagai ajang gathering anggota HPCI Jadetabek Chapter.

Sebelumnya pada bulan November 2017 juga telah digelar kegiatan Honda PCX 150 Fun Rally, acara ini juga menjadi sebuah kegiatan yang dinanti-nanti oleh penggemar Honda PCX karena tiap tahunnya diadakan oleh WMS.

Honda PCX 150 Vacation mengakhiri perjalanan touringnya di kawasan Puncak Bogor, setelah melewati rute yang biasa bikers ibukota lewati yaitu Bukit Pelangi Sentul.

Barisan iringan konvoi terlihat rapi dan baik, karena sebelum berangkat sudah dilakukan briefing selama perjalanan rombongan harus tertib dan safety agar peserta aman dan pengendara lain menjadi nyaman. 

“Beragam kegiatan digelar dalam acara Honda PCX 150 Vacation, selain ajang gathering komunitas Honda PCX dan komunitas Honda Vario, juga diadakan games yang diikuti oleh peserta. Selain itu dalam acara ini juga digelarnya kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) HPCI Jadetabek Chapter untuk memilih Ketua Chapter yang baru. Untuk kegiatan CSR, diadakannya penanaman pohon dan pemberian santunan kepada anak yatim piatu disekitar lokasi acara.” Ujar Agus Sigit Wicaksono selaku PIC Community Development WMS.

Komunitas Honda Vario di Jakarta juga ikut ambil bagian dalam acara Honda PCX 150 Vacation, hal ini agar apabila dari mereka ingin naik kelas mengupgrade sepeda motornya dari Honda Vario ke Honda PCX setidaknya mereka sudah tau fitur-fitur dan teknologi yang ada dalam sepeda motor matic premium tersebut.

“AHJ akan terus memberikan support kepada anggotanya dan setiap kegiatan yang diadakan oleh PT Wahana Makmur Sejati, karena bahwasanya ini merupakan sebagai salah satu cara menjaga hubungan parnership yang baik antara komunitas dengan main dealer,” ujar Abdillah Ibai selaku Ketua Presidium AHJ.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK