NEWS
DETAILS
Kamis, 17 Mar 2016 21:40 - Paguyuban Honda Kudus

 Honda benar-benar menyiapkan amunisi lengkap masa kini dan motor masa depan saat akan tampil dalam dua pameran besar sepeda motor di negara asal, Jepang. Pertama, merek berlogo sayap mengepak itu siap tampil di Osaka Motorcycle Show, 19-21 Maret 2016. Lalu, ikutan pameran lagi di Tokyo Motorcycle Show, 25-27 Maret 2016.

Total ada 21 sepeda motor yang disiapkan untuk ikut dua pameran tersebut. Dalam siaran resmi dari Honda Jepang, (14/3/2016), Honda ingin dalam dua ajang ini menunjukkan line up sepeda motor yang kaya, memenuhi berbagai gaya hidup para pengunjung.

Di deretan motor konsep, Honda siap menerjunkan Concept CB, Concept CB Type II (World Premiere), Concept CB dengan mesin pendingin udara, City Adventure Concept, berbagai macam varian model adventure, hingga Africa Twin Adventure Sports Concept.

Di segmen prototipe akan mejeng CRF250 Rally Prototype, berbasis dari CRF250L yang dirombak sedemikian rupa hingga mirip CRF450 Rally yang digunakan di ajang balap Reli Dakar.

Honda juga memasang produk-produk yang akan segera diproduksi, macam CB1300 Super Bol D'or E Package Special Edition, CB400 Super Bol D'Or ABS Special Edition, CB1100 EX ABS Special Edition, CB1100 ABS Special Edition, hingga model khusus CB dengan warna spesial.

Tak ketinggalan, Honda Grom, sepeda motor 125 cc yang siap digeber untuk penggunaan dalam kota atau liburan yang sudah dipermak wajahnya, juga akan menjadi eksibitor.

Honda juga menyiapkan model-model yang sudah diproduksi macam CRF1000L Africa Twin, NC750X, 400X, hingga CBR400R.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK