NEWS
DETAILS
Rabu, 29 Aug 2018 01:37 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 29 Agustus 2018 - Honda GTR150 Rider Club pada sabtu malam minggu (25/08) mendatangi kopdaran Honda Sonic150R Owner Indonesia (HSOI) di salah satu lokasi yang berada didepan gedung Prodia Tower Jakarta - Pusat.

Pertemuan yang dilakukan oleh HSOI dan HGRC dalam kopdar bersama merupakan agenda yang sudah di rencanakan sebelumnya konon untuk membahas salah satu agenda touring bersama yang mana agenda ini pun sudah di bicarakan beberapa hari yang lalu oleh kedua belah pihak dari HSOI mau pun HGRC.

(Foto : HSOI)

Pertemuan dalam kopdar bersama yang di lakukan oleh HSOI dan HGRC ini selain membahas agenda touring dan lain-lain, juga  merupakan salah satu bentuk silaturahmi di antara komunitas / klub yang ada di paguyuban Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) agar bisa saling bersama dan mengenal sesama para biker di setiap masing-masing komunitas / klub nya.

(Foto : HSOI)

Acara kopdar bersama HSOI dan HGRC ini di hadiri oleh 65 para rider dari masing-masing komunitas / klub tersebut, dari mulai pengurus dan member sekali pun kebersamaan silatuhrami pun sangat terasa di saat forum kopdar bersama di mulai.

(Foto :HSOI)

Dalam forum tersebut Selain pembahasan touring gabung antar HSOI dan HGRC dalam forum juga mebahas yang lain seputar komunitas / klub nya masing-masing salah satunya Bro Dev selaku Ketua dari HGRC dalam sambutan nya membahas sejarah terbentuknya HGRC dari mulai awal sampai saat ini " (Kami ingin terus belajar seperti HSOI yang semangat mudanya makin bersemangat di setiap segala kegiatan eksternal maupun internal yang mana kegiatan tersebut ruang lingkupnya masih dibawah naungan AHJ." Ungkap "Bro Dev."

(Foto : HSOI)

Bukan hanya Bro Dev saja brosist yang memperkenalkan bedirinya HGRC ke HSOI, begitu pun kepada Bro Ajiih dalam forum tersebut memperkenalkan sejahrahnya HSOI sampai 3 Tahun dari mulai merintis hingga sampai sekarang ini " Saya berharap kepada member HSOI teruslah belajar dari komunitas / klub AHJ yang lebih lama agar menambah wawasan dan pengalaman, kalau kita ingin maju sama-sama dengan langkah bersama dan juga didasari dengan satu hati, kalu bukan kita siapa lagi yang akan memajukan klub kita sendiri." Tutup "Bro Ajiih."

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK