NEWS
DETAILS
Sabtu, 21 Sep 2019 16:13 - Honda Community

Belum pernah finish di sepuluh besar, Jorge Lorenzo memang mengalami penurunan performa, terlebih setelah sembuh dari cedera di Assen. Posisi terbaiknya hanya mampu finish di urutan 14 dengan selisih 46 detik dari juara pertama.

Kurang fitnya kondisi tubuh disinyalir menjadi penyebab Lorenzo masih lamban. Tak hanya balapan, Lorenzo juga masih berjuang mengejar waktu laps.

"Hal negatif dari tim ini yaitu Lorenzo belum juga cocok dengan motor kami. Kami mencoba menolongnya sebisa mungkin," ujar manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig.

Puig menyarankan agar Honda mencari solusi berbeda dalam menangani masalah yang dihadapi Lorenzo. Itu bisa dilakukan di balapan seri berikutnya.

"Kami tahu dia kuat tapi ternyata segala hal tak berjalan sesuai harapan. Kami harus menemukan solusi berbeda," katanya.

Lorenzo mendapatkan rumor macam-macam selama menjalani pemulihan cedera. Dia diisukan akan kembali ke Ducati, meski memiliki dua tahun kontrak bersama Honda.

"Banyak orang tanyakan ini dan untuk saat ini menyerah belum ada di kepala saya dan saya punya kontrak dua tahun dengan Honda," ujar Lorenzo.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK