NEWS
DETAILS
Senin, 29 Jan 2018 09:08 - Honda Community
Pebalap tim Repsol Honda Dani Pedrosa berhail meraih waktu tercepat di akhir sesi ini, sementara di posisi kedua diisi Andrea Dovizioso dari tim Ducati, posisi ketiga di tempati pebalap setimnya Jorge Lorenzo.
 
Sebanyak 23 pebalap dan beberapa pebalap tester ikuti sesi tes resmi pramusim MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia (28/1).
Sesi tes diawali dengan cuaca yang agak sendu dan beberapa tim tetap fokus melakukan set-up hingga menunggu lintasan benar-benar kering.
 
Ubahan fairing, sasis serta uji coba mesin prototipe baru jadi fokus masing-masing tim. Repsol Honda memboyong mesin spesifikasi 2018 dan 2017 untuk motor RC213V-nya. Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo membawa GP17 dan GP18.
 
"Hari ini pada dasarnya kamu mengerjakan paket mesin, mencoba mengumpulkan sebanyak mungkin informasi. Ini salah satu target utama yang kita miliki pada tes ini. Tentu saat kita masih dalam tahap awal, tapi sejauh ini sudah cukup bagus," kata Pedrosa.
 
Sementara Valentino Rossi dan rekan setimnya Maverick Vinales memulainya dengan fairing baru tapi bukan aero karbon hitam seperti yang dites katsuyuki Nakasuga.
 
Keduanya bermodalkan sasis baru yang diambil dari basis 2016 dan mesin 2018. The Doctor cukup optimis dengan raihan di posisi ke-6.
Tim Suzuki Ecstar yang punya masalah pada mesin di musim 2017, mulai fokus memperbaiki dan sudah mengalami peningkatan yang cukup signifikan dengan spesifikasi mesin 2018.
 
Aprilia yang memasuki musim kedua di tahun ini, memperbaiki distribusi bobot pada motor pacuan Aleix Espargaro dan Scoot Redding.
Sesi tes akan dimulai kembali hari esok pada jam 10:00 waktu setempat. (otojurnalisme.com)
 
Hasil tes pramusim MotoGP 2018 sesi pertama:
 
1. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 59.427s [Lap 55/56]
2. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 1m 59.770s +0.343s [33/35]
3. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP18) 2m 59.802s +60.375s [38/38]
4. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 2m 0.123s +0.696s [29/30]
5. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 2m 0.178s +0.751s [42/43]
6. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 2m 0.233s +0.806s [44/50]
7. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 2m 0.290s +0.863s [50/51]
8. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 2m 0.421s +0.994s [60/62]
9. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 2m 0.522s +1.095s [28/38]
10. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16) 2m 0.568s +1.141s [38/39]
11. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 2m 0.627s +1.200s [61/63]
12. Takaaki Nakagami GBR LCR Honda (RC213V) 2m 0.664s +1.237s [63/64]
13. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 2m 0.714s +1.287s [55/72]
14. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 0.866s +1.439s [34/40]
15. Tito Rabat ESP Reale Avintia (GP17) 2m 0.912s +1.485s [66/66]
16. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 1.027s +1.600s [27/41]
RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK